Sosok Ini Dinilai Jadi Saingan Kuat Mualem di Pilkada 2024

26 April 2024, 11:36 WIB
Ilustrasi Pilkada Serentak 2024 /Tanjungpinang.Pikiran-Rakyat/Ist

PIKIRANACEH.COM – Haji Sudirman atau akrab disapa Haji Uma banyak diperbincangkan sebagai tokoh yang cocok dan layak untuk maju sebagai Calon Gubernur Aceh pada Pilkada 2024 November Mendatang.

Haji Uma saat ini merupakan Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI.

 

Namun, selain Haji Uma muncul juga nama Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DP Partai Aceh (PA), Muzakir Manaf alias Mualem.

Kedua nama tersebut diprediksi bakal menjadi saingan kuat apabila Haji Uma maju dalam Pilkada 2024 pada November mendatang.

Hal itu terjadi karena tidak ada tokoh yang berani mendeklarasi maju sebagai calon gubernur.

 

Sejauh ini, para ketua partai politik yang sudah menyatakan maju pada Pilkada hanya sebagai menjadi calon pendamping Mualem.

Kondisi ini menciptakan bahwa di Aceh sampai saat ini baru ada satu calon kuat sebagai gubernur Aceh, yaitu Muzakir Manaf atau Mualem.

Haji Uma perlu didorong untuk maju sebagai calon gubernur Aceh ke depan.

 

Apalagi selama ini sosok Haji Uma menjadi primadona bagi masyarakat Aceh.

Diketahui, Sejauh ini, baru Partai Golkar Aceh yang akan memasukan nama Haji Uma dalam surveinya.

Selain Haji Uma, masih ada nama lain yaitu Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika (Wamen Kominfo) RI, Nezar Patria. ***

Editor: Zainal Abidin

Tags

Terkini

Terpopuler