DKP Aceh Bagikan Ikan untuk Masyarakat Aceh Tengah

- 30 Mei 2023, 23:56 WIB
Abdus Syakur, S.Pi MSi memberikan sambutan pada kegiatan Gemarikan di Kampong Damar Muliyo, Kecamatan Atu Lintang, Kabupaten Aceh Tengah, Selasa 30/05/2023/Foto Pikiran Aceh/Hamdani
Abdus Syakur, S.Pi MSi memberikan sambutan pada kegiatan Gemarikan di Kampong Damar Muliyo, Kecamatan Atu Lintang, Kabupaten Aceh Tengah, Selasa 30/05/2023/Foto Pikiran Aceh/Hamdani /Hamdani/

PIKIRANACEH.COM -  Pemerintah Aceh melalui Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) membagikan sebanyak 2,9 ton ikan kepada masyarakat Aceh Tengah yang diterima oleh 320 kepala keluarga, Selasa (30/05/2023).

Kegiatan ini merupakan bagian dari program pengentasan stunting di daerah tersebut yang menyentuh langsung dengan tingkat konsumsi ikan masyarakat.

Sebagaimana diberitakan DKP Aceh saat ini tengah menggencarkan kegiatan Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan).

Baca Juga: PJ Gebernur Aceh Fokuskan Penurunan Angka Stunting pada Anak di Daerah Subulussalam

Kali ini kegiatan Gemarikan dilaksanakan oleh DKP Aceh di Kampong Damar Muliyo, Kecamatan Atu Lintang, Kabupaten Aceh Tengah dengan melibatkan berbagai instansi lain yang terkait.

Kampung Damar Muliyo termasuk dalam daftar program Gampong Mawaddah Warahma (Gammawar) binaan TP- PKK Aceh dan tercatat memiliki angka stunting tinggi sebanyak 30 orang per Desember 2022.

Selain menyasar keluarga yang memiliki masalah stunting, kegiatan ini juga dilakukan secara menyeluruh di setiap daerah kabupaten/kota di Provinsi Aceh.

Bahkan kemarin DKP Aceh baru saja melakukan hal serupa di Kota Lhokseumawe, Kota Banda Aceh dan Kabupaten Pidie Jaya.

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Aceh Aliman, S.Pi.,M.Si yang diwakili oleh Abdus Syakur, S.Pi.,M.Si mengatakan kegiatan Gemarikan hari ini dengan membagikan ikan sebanyak 2,9 ton kepada 320 kepala keluarga, sekaligus sebagai upaya pengendalian inflasi yang diakibatkan oleh fluktuasi harga ikan.

Baca Juga: DKP Aceh Bagikan 2,9 Ton Ikan Konsumsi untuk Masyarakat Kota Lhokseumawe

"Kegiatan Gemarikan memang bertujuan untuk meningkatkan angka konsumsi ikan dan gizi masyarakat sehingga diharapkan akan dapat menurunkan stunting," ujar Abdus Syakur.

Sementara itu, Camat Kecamatan Atu Lintang, Iwan Kenangan, S.IP.,MSi yang hadir di lokasi memaparkan, "mengkonsumsi ikan sangat baik bagi kesehatan manusia. Karena ikan mengandung protein berkualitas tinggi dan vitamin yang sangat berguna untuk pertumbuhan dan ketahanan tubuh serta mencegah stunting," demikian ujarnya. ***

Editor: Hamdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x