BREAKING NEWS - Terungkap, Ini Identitas Mayat yang Ditemukan Nelayan Bireuen

- 4 Januari 2024, 22:36 WIB
Ilustrasi Mayat
Ilustrasi Mayat /Pixabay/@soumen82hazra

 

Erlini mengatakan, suaminya yang merupakan seorang nelayan pergi melaut dari Desa Sagoe ke Pusong Baro, Banda Sakti, Lhokseumawe bersama 25 rekan lainnya.

Menggunakan Boat Langga, berangkat dari rumah pada Jumat malam, dan berangkat ke laut seperti biasa.

Pada Minggu 22 Oktober 2023, Erlini mendapat informasi dari pawang boat bahwa suaminya saat itu turun dari Boat Langga ke boat becak.

 

Erlini mengatakan, berdasarkan keterangan dari pawang boat, malam itu suaminya bersama 25 rekan lainnya pergi melaut dan malamnya turun ke boat kecil atau sering disebut boat becak.

“Menurut pawang bilang yang datang ke rumah, suami saya turun ke dalam boat kecil dan mengatakan suami saya sudah musibah jatuh ke laut saat berada di kawasan Krueng Mane, Aceh Utara, dan

memohon pertolongan Allah mudah-mudahan ditemukan,” ujar Erlini menirukan keterangan dari pawang boat yang datang ke rumahnya di Desa Sagoe bersama Keuchik Pusong dan Panglima Laot.

Pawang boat, sebut Erlini, sudah melakukan pencarian selama satu minggu namun korban tidak ditemukan.

Halaman:

Editor: Zainal Abidin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah