Nelayan Aceh Tamiang Dilaporkan Hilang Saat Melaut, BPBD Lakukan Pencarian

- 24 Mei 2023, 22:31 WIB
Pencarian korban hilang,yang di duga tenggelam
Pencarian korban hilang,yang di duga tenggelam /Dok BPBD Aceh Tamiang

PIKIRANACEH.COM - Seorang nelayan warga Kampung Sukamulia, Kecamatan Bendahara, Kabupaten Aceh Tamiang, Sahrul (40), dilaporkan hilang oleh pihak keluarga.

Keluarga korban melaporkan peristiwa tersebut lantaran sudah empat hari korban melaut belum juga kembali, terhitung sejak ia berangkat pada Sabtu 20 Mei 2023.

Ketua Satuan Tugas Search and Rescue (SAR) Aceh Tamiang, Ishak mengatakan, berdasarkan keterangan keluarga korban, Sahrul biasanya jika berangkat melaut tidak pernah selama ini.

Korban, kata Ishak, setiap melaut biasanya dalam kurun waktu dua hari sudah kembali pulang. Namun, kali ini Sahrul belum juga kunjung pulang.

"Keluarga menduga beliau hilang di laut,” kata Ishak, Rabu (24/5/2023). Keluarga semakin khawatir, dikarenakan stok makanan yang dibawa Shahrul hanya cukup untuk dua hari.

Pencarian sudah dilakukan sejak Selasa, 23 Mie 2023 malam.

pihaknya langsung mengerahkan tim Satgas SAR ke lokasi kejadian.

Dan setelah subuh tiba, tim langsung bergerak mencari ke perairan yang diduga dilintasi korban.

"Saat ini tim sedang menyusuri pantai untuk mencari korban menggunakan perahu nelayan. Dan laporan yang diterima menyebut jika korban melaut sejauh 50 mil dari bibir pantai," ujarnya.***

Editor: Syahrul


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah