Amad Leumbeng: Pemerintah Jangan Sibuk dengan PKA, Nasib JKA Diujung Tanduk

- 6 November 2023, 22:18 WIB
Anggota DPRK Aceh Timur Amad Leumbeng
Anggota DPRK Aceh Timur Amad Leumbeng /

PIKIRANACEH.COM - Nasib Jaminan Kesehatan Aceh (JKA) berada di ujung tanduk, pasalnya, Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan kembali melayangkan surat yang kedua kalinya.

Surat peringatan kedua (SP2) yang dilayangkan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan kepada Pemerintah Aceh, tertanggal 31 Oktober 2023, terkait penegasan BPJS untuk menghentikan layanan Program JKA mulai 11 November 2023 jika hingga tenggat waktu yang diberikan.

Menanggapi hal tersebut, Amad Leumbeng anggota DPRK Aceh Timur meminta pemerintah Aceh untuk serius menanggapi hal tersebut

"Pemerintah Aceh harus serius menangani perkara JKA, ini menyangkut layanan kesehatan masyarakat, kita ketahui bersama Kebanyakan masyarakat sekarang ini untuk berobat masih bergantung pada JKA, ini juga merupakan salah satu untuk meringankan beban masyarakat Aceh," Ujar Amad Leumbeng.

Amad Leumbeng juga meminta pemerihtah Aceh jangan sibuk dengan perihal Pekan Kebudayaan Aceh (PKA).

"Pemerintah Aceh jangan sibuk dengan program PKA sedangkan nasip JKA di ujung tanduk, segitu banyak anggaran yang disalurkan pemerintah pusat ke Aceh masak untuk membayar iuran JKA saja tidak mampu," Tambah Amad Leumbeng.

Amad Leumbeng juga memihta pemerintah Aceh agar lebih peduli dan peka terhadap persoalan Aceh terutama Jaminan Kesehatan Aceh (JKA). ***

Editor: Zainal Abidin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x