13 Pakta Integritas Syarat Ijtima Ulama Dukung Pasangan Anies-Cak Imin di Pilpres 2024

- 20 November 2023, 13:42 WIB
Foto. ANTARA FOTO/YULIUS SATRIA WIJAYA
Foto. ANTARA FOTO/YULIUS SATRIA WIJAYA /

PIKIRANACEH.COM - Ijtima Ulama dan Tokoh Nasional yang digelar di Masjid Az-Zikra Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Sabtu 18 November 2023.

Hasil dari Ijtima ulama tersebut, merekomendasikan pasangan nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN) di Pilpres 2024.

Ijtima Ulama memberikan syarat berupa 13 pakta integritas untuk mendukung paslon nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin (AMIN).

 

Syarat tersebut akan diserahkan oleh utusan Ijtima Ulama pada pekan ini.

Sekretaris Steering Committee Ijtima Ulama 2023, Aziz Yanuar, kepada wartawan, pada Minggu 19 November 2023 mengatakan, Pekan ini Insyaallah (akan diserahkan ke Anies-Cak Imin).

Aziz menyebut Ijtima Ulama akan mengutus lima orang perwakilan untuk menyampaikan pakta integritas tersebut. Adapun lima perwakilan itu yakni KH Muhyidin Junaedi hingga Habib Muhammad Alatas.

"Utusan ada 5 orang antara lain KH Muhyidin Junaedi, Habib Muhammad Alatas, dan 3 lagi masih dipilih dari peserta ijtima kemarin," ucap Aziz.

Halaman:

Editor: Zainal Abidin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah