Wujud Kepedulian TNI- Polri Perbaiki Jalan di Pelabuhan Balohan Sabang

- 13 April 2023, 14:07 WIB
/

Sabang – Jalan rusak yang mengakibatkan terganggunya mobilisasi masyarakat, bahkan dapat menyebabkan terjadinya laka lantas, respon cepat jajaran Polres Sabang dan Kodim 0112/ Sabang memperbaiki jalan di Pelabuhan Balohan Sabang, Kamis (13/04/2023).

Kapolres Sabang AKBP Erwan SH, MH, menjelaskan, "kegiatan tersebut merupakan wujud sinergitas TNI-Polri yang harus selalu hadir ditengah-tengah masyarakat pada setiap kegiatan, termasuk hari ini TNI-Polri hadir dalam perbaikan jalan yang sudah mengalami kerusakan, yang melibatkan personil Polsek Sukajaya Polres Sabang bersama Koramil 0112/ Sukajaya Kota Sabang yang berada di jalur keluar masuk Pelabuhan Balohan Gampong Balohan Kec Sukajaya Kota Sabang, agar masyarakat dan pengedara yang melintas merasa nyaman dan lancar, " ujarnya.

Pada kesempatan tersebut Dandim 0112/ Sabang Letkol. Inf Ahmad Sobirin menyampaikan “Dengan semangat bergotong royong, diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap masyarakat untuk selalu menjunjung tinggi rasa kebersamaan dan kerukunan antar warga".

Sehingga terciptanya situasi Kamtibcarlantas (keamanan, ketertiban dan kelancaran lalulintas ) diwilayah hukum Polres Sabang.

Editor: Muhammad Irwan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah