Jalan Kampung Sekumur Rusak Parah, Kenderaan Perkebunan Sawit Diminta Berhenti Beroperasi

- 5 Oktober 2023, 15:09 WIB
Jalan Kampung Sekumur Kecamatan Sekrak rusak parah
Jalan Kampung Sekumur Kecamatan Sekrak rusak parah /Pikiran Aceh/dok/

Sedangkan Datok Penghulu Sekumur, Sopian mengungkapkan jalan Kampung Sekumur yang akan diperbaiki panjangnya sekitar 70 meter, agar jalan tersebut kokoh dan bertahan lama, di pinggir jalan tersebut  harus dibuat talud dan paret.

Namun ada solusi kedua, tambah Datok Sekumur, yakni perusahaan perkebunan sawit membuka jalan baru dengan membeli tanah warga, jika  Jembatan pematang durian sudah rampung maka semua akses jalan akan melalui kampung sekumur, untuk itu dibutuhkan bantuan perusahaan perkebunan sawit memperbaiki jalan yang rusak tersebut.

Perwakilan Perusahaan

Perwakilan PT Anugerah, Wahyudy Safri menyampaikan, perusahaan sawit PT Anugerah sudah menyetop beroperasi panen buah  untuk sementara waktu karena khawatir buah sawit jadi busuk akibat tidak ada akses jalan. Melalui jalan kampung sudah dipalang warga.

Untuk itu PT Anugerah siap memperbaiki jalan tersebut secepatnya karena tidak mau rugi akibat terhentinya operasi kenderaan pengangkut buah sawit.

Hadir dalam mediasi tersebut, Kapolsek Karang Baru, Surya Darma Sofyan, Danramil Karang Baru, Kapten Sri Indarjo, Datok Sekumur, Sopian Iskandar, Ketua MDSK dan tokoh masyarakat Kampung Sekumur, serta perwakilan PT.Anugerah, Wahyudy Safri, Perwakilan Kebun Arama, Heri puba, Kebun Kapeon, Seno (*)

Halaman:

Editor: Muhammad Nasir

Sumber: Pikiran Aceh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah