Pemimpin Hamas Hadiri Pemakaman Mendiang Presiden Iran Ibrahim Raisi

- 22 Mei 2024, 14:27 WIB
Kepala Biro Politik Hamas, Ismail Haniyeh
Kepala Biro Politik Hamas, Ismail Haniyeh /Hamdani/

PIKIRANACEH.COM - Jutaan orang berkumpul di ibu kota Iran, Teheran, untuk menghadiri prosesi pemakaman memperingati Presiden Ebrahim Raisi dan rekan-rekannya, yang menjadi syahid dalam kecelakaan Helikopter di Provinsi Barat Laut Azarbaijan Timur, pada Minggu 19 Mei 2024.

Sebelum dimakamkan, jenazah Sayyid Ibrahim Raisi dishalatkan terlebih yang diimami langsung oleh Pemimpin Tertinggi Iran Ayatullah Ali Khamenei diikuti ribuan pelayat, bersamaan dengan jutaan rakyat Iran tumpah ruah mengikuti prosesi tersebut.

Baca Juga: Anies Baswedan Dukung H Musannif Sebagai Calon Bupati Aceh Besar

Menariknya, di tengah keramaian itu tampak kehadiran Kepala Biro Politik Hamas Ismail Haniyeh dan Wakil Sayid Hasan Nasrallah Syekh Naeem Qasim dalam upacara pemakaman dan shalat jenazah para syuhada, Presiden Iran dan rekan-rekannya.

Dalam kesempatan tersebut Ismail Haniyeh berkesempatan menyampaikan pidato, "hari ini, atas nama rakyat Palestina dan Gaza, kami datang ke Teheran untuk menyampaikan belasungkawa kami," ucap Ismail Haniyeh, Rabu (22/05).

Ia mengatakan, Presiden Iran Almarhum Sayid Raisi menegaskan bahwa isu Palestina adalah isu utama umat Islam dan perlawanan merupakan pilihan strategis. Badai Al-Aqsa merupakan gempa bumi yang mengguncang rezim Zionis.

"Sayid Raisi dalam pertemuannya dengan saya di bulan suci Ramadhan menegaskan bahwa perlawanan Palestina merupakan front pertama dari poros perlawanan," ujar Haniyeh.

Teriakan "Matilah Israel" menggema sebelum dimulainya pidato Kepala Biro Politik Hamas, Komandan Ismail Haniyeh, di pemakaman Presiden Iran Ibrahim Raisi dan Menteri Luar Negeri Hossein Amir Abdollahian serta syuhada lainnya.

Halaman:

Editor: Hamdani


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah