Jaringan Internet Gratis di Aceh dari Kemenkominfo

- 7 Desember 2023, 00:50 WIB
Ilustrasi Internet Gratis
Ilustrasi Internet Gratis /

PIKIRANACEH.COM - Kemenkominfo melalui Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi membangun jaringan internet gratis kepada masyarakat di Kabupaten Aceh Selatan.

Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Kabupaten Aceh Selatan Munharsam, pada Rabu 6 Desember 2023 mengatakan, jaringan internet tersebut dibangun di 12 titik di Kabupaten Aceh Selatan.

 

"Titik-titik jaringan yang dibangun diprioritaskan di wilayah yang belum terjangkau akses internet. Tujuannya pembangunan jaringan ini untuk memeratakan akses internet masyarakat di Kabupaten Aceh Selatan," katanya.

Munharsam mengatakan titik-titik pembangunan jaringan internet tersebut sudah ditetapkan Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi Kemenkominfo. Pemerintah daerah mendukung pembangunan jaringan internet tersebut.

 

Saat ini, kata Munharsam, semua perangkat dan kebutuhan pembangunan jaringan internet tersebut sudah didistribusikan ke seluruh titik. Selanjutnya dipasang oleh pihak ketiga yang ditunjuk Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi Kemenkominfo.

Halaman:

Editor: Zainal Abidin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah