Retno Marsudi Bertemu Menlu Iran Nyatakan Indonesia Komitmen Bela Palestina

- 27 Februari 2024, 08:42 WIB
Menlu Indonesia Retno Marsudi saat bertemu timpalannya Menlu Iran Abdollahian di sela-sela Konferensi HAM di Jenewa
Menlu Indonesia Retno Marsudi saat bertemu timpalannya Menlu Iran Abdollahian di sela-sela Konferensi HAM di Jenewa /Hamdani/

PIKIRANACEH.COM - Menlu Indonesia Retno bertemu dengan timpalannya Menlu Iran Iran Hossein Amir Abdollahian di sela-sela Konferensi HAM di Jenewa kemarin.

Menlu Iran Abdollahian mengungkap kegembiraannya atas pertemuan yang berlangsung di markas PBB di Eropa tersebut.

Ia juga mengucapkan selamat atas kesuksesan Pemilu dan Pilpres di Indonesia baru-baru ini. Abdollahian juga mengapresiasi upaya sangat baik Indonesia yang membela Palestina dalam beberapa bulan terakhir ini.

Ia menyinggung usulan Iran untuk mengadakan rapat luar biasa para Menlu negara-negara Islam tentang Gaza. Abdollahian berharap bahwa rapat ini bisa segera diadakan.

Menlu Iran juga mengucapkan selamat atas keanggotaan Indonesia di Dewan HAM PBB. Ia pun kembali mengundang koleganya untuk mengunjungi Iran.

Baca Juga: Ketiga Kalinya AS Memveto Gencatan Senjata PBB di Gaza

Abdollahian menyampaikan salam Presiden Iran Ebrahim Raisi kepada Presiden Joko Widodo. Ia menyinggung ditekennya 11 dokumen kerja sama dalam lawatan Raisi ke Indonesia dan menekankan upaya kedua belah pihak untuk menindaklanjuti kesepakatan-kesepakatan tersebut.

Menlu Iran menegaskan, negara-negara Islam harus memanfaatkan kapasitas mereka, termasuk pemutusan kerja sama ekonomi dan niaga dengan Rezim Zionis, guna menekan Tel Aviv dan mengakhiri genosida atas rakyat Palestina.

Halaman:

Editor: Hamdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah