PSSI Resmi Tunjuk Stadion Manahan Solo Sebagai Tuan Rumah Kualifikasi Piala Asia U-23 2024

- 4 Juni 2023, 13:24 WIB
PSSI Resmi Tunjuk Stadion Manahan Solo Sebagai Tuan Rumah Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 | NET
PSSI Resmi Tunjuk Stadion Manahan Solo Sebagai Tuan Rumah Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 | NET /

PIKIRANACEH.COM - PSSI menunjuk kota Solo sebagai tuan rumah Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, yang berlangsung 6-12 September 2023.

Timnas Indonesia U-23 tergabung di Grup K bersama dengan Turkmenistan dan China Taipei.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 54 Resmi Dibuka, Simak Cara Daftar dan Linknya

Ketua PSSI Erick Thohir sudah memutuskan bahwa Stadion Manahan, Solo menjadi tuan rumah Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

"Tentu saya berharap Solo bisa menjadi tuan rumah yang baik," ujar Erick Thohir

"Solo terkenal dengan ramah tamahnya bisa mempersiapkan diri menjadi tuan rumah, menerima dan menjamu tim lawan," ucapnya.

"Saya berharap masyarakat Solo bisa mengawal semua pertandingan jangan sampai kepercayaan yang diberikan kepada kita baik di dalam maupun luar negeri," lanjutnya.

Stadion Manahan menjadi jawaban dari berbagai banyak pertanyaan publik perihal siapa tuan rumah Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Timnas Indonesia U-23 berupaya lolos untuk pertama kalinya ke Piala Asia U-23.

Sebelumnya, Indonesia belum pernah lolos ke putaran final Piala Asia U-23 dan kini berupaya mengukir sejarah.

Baca Juga: Real Madrid putus kontrak Eden Hazard, tiga klub Italia tertarik mendatangkannya

Timnas Indonesia U-23 di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 akan dipimpin pelatih Indra Sjafri.

Besar kemungkinan, Indra Sjafri akan membawa mayoritas skuad timnas di SEA Games 2023 yang meraih medali emas.

Baca Juga: DOM Aceh dan Pelanggaran HAM Berat

Indonesia akan berhadapan dengan Turkmenistan dan China Taipei pada laga kualifikasi nanti.

China Taipei akan menjadi lawan pertama Skuad Garuda mada 6 September dan pada 12 September akan berhadapan dengan Turkmenistan.***

Editor: Muchsin Fajri


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x