PPS di Lima Kecamatan Lapor Dugaan Pungli Yang dilakukan PPK, Yara Aceh Utara Buka Posko Pengaduan

- 7 Juni 2023, 13:50 WIB
Iskandar PB saat Konferensi pers terkait dugaan pungli yang di lakukan PPK
Iskandar PB saat Konferensi pers terkait dugaan pungli yang di lakukan PPK /Ist/Pikiranaceh

PIKIRANACEH.COM - Ketua Yayasan Advokasi Rakyat Aceh (YARA) Perwakilan Aceh Utara Iskandar P.B menyebut, bahwa sejumlah laporan terkait dugaan pungutan liar terhadap PPS oleh PPK mulai diterima pihaknya.

 

Hal itu disampaikan Iskandar, PB saat melakukan konferensi pers pada salah satu caffe di Aceh Utara Selasa 6 Juni 2023 terkait pembukaan posko pengaduan khusus pungli dana operasional dan honor Panitia Pemungutan Suara ole lh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di seluruh Aceh Utara.

 

Iskandar menyebut, terkait laporan yang masuk akan dilakukan kajian terlebih dahulu oleh tim Pengacara dan Paralegal di YARA Aceh, dilihat dampak, dan jumlah perlawanan yang dilakukan oleh setiap PPS di seluruh Aceh Utara.

 

"Kita akan gelar dulu di kantor pusat terhadap fenomena ini, saya sudah berkoordinasi dengan YARA Pusat untuk dapat membentuk tim gelar untuk menilai perbuatan tersebut masuk ke ranah Korupsi atau pungli," kata Iskandar.

 

Lebih lanjut Iskandar menyebut, jika tidak duanya, maka langkah yang sudah pasti ditempuh adalah melaporkan ke DKPP RI, agar mereka (PPK) nakal dipecat, jikapun ada kemungkinan keterlibatan Komisioner KIP maka harapan YARA sama.

 

Halaman:

Editor: Syahrul


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x