Menyambut Ramadhan dengan Melakukan Tiga Persiapan Diri Berikut Ini di Bulan Sya'ban

- 24 Februari 2024, 10:01 WIB
Tgk Irfan Siddiq, S. Pd Khatib Jumat di Masjid Babul Maghfirah, Gampong Tanjong Seulamat, Kecamatan Darussalam, Kabupaten Aceh Besar
Tgk Irfan Siddiq, S. Pd Khatib Jumat di Masjid Babul Maghfirah, Gampong Tanjong Seulamat, Kecamatan Darussalam, Kabupaten Aceh Besar /Hamdani/Wirzaini/

PIKIRANACEH.COM - "Saat ini kita berada pada pertengahan bulan Sya'ban. Bulan ini merupakan salah satu dari dua lainnya yang disebut bulan yang agung, yakni Rajab dan Ramadhan.

Di dalam bulan Sya'ban sangat dianjurkan untuk meningkatkan berbagai amalan kebaikan, terutama bagaimana mempersiapkan diri memasuki Ramadhan,"

Demikian dikatakan oleh Tgk Irfan Siddiq, S. Pd dalam khutbah jumat di Masjid Babul Maghfirah, Gampong Tanjong Seulamat, Kecamatan Darussalam, Kabupaten Aceh Besar, Jumat (23/02/2024).

Baca Juga: Invasi Israel Penjajah Di Gaza tewaskan Capai 30 Ribu Jiwa

"Setiap kita akan menuai dari apa yang kita tanam," ujarnya.

Menurut Syeikh Abdul Qadir Jailani, kata Tgk Irfan Siddiq, dari ketiga bulan yang agung itu, Rajab sebagai bulan menanam, bulan Sya'ban merupakan saat menyiram, dan kemudian masa memanen di bulan Ramadhan.

Dalam kitab al-Ghunyah li Thalibil Haq Syeikh Abdul Qadir Jailani menjelaskan arti Sya’ban terdiri dari 5 huruf, Syin, Ain, Ba’, Alif, dan Nun; Syin bermakna as-Syarafu (Kemuliaan), Ain yaitu al-Uluw (Tinggi), Ba’ dari al Birru (Kebaikan), Nun dari an-Nur (Cahaya).

Tgk Irfan Siddiq kemudian mengingatkan agar kita tidak menyia-nyiakan bulan Sya’ban. Yakni, dengan mempersiapkan diri untuk menyambut bulan Ramadhan nantinya. "Karena banyak orang yang lupa/lalai dengan bulan Sya'ban," tambahnya.

Halaman:

Editor: Hamdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah