Pembinaan Atlit Aceh Untuk PON 2024 Terhenti, Ini Penyebabnya

- 29 September 2023, 12:34 WIB
Logo PON Aceh-Sumut tahun 2024
Logo PON Aceh-Sumut tahun 2024 /

Pembinaan Atlit Aceh Untuk PON 2024 Terhenti, Ini Penyebabnya

PIKIRAN ACEH – Pembinaan atlit Aceh untuk berlaga di PON XXI di Aceh saat ini terhenti karena tidak adanya anggaran pembinaan atlit. Kondisi ini dikhawatirkan akan menurunkan prestasi para atlit terlebih Aceh sebagai tuan rumah PON tersebut.

Ketiadaan anggaran pembinaan atlet semua cabang olahraga yang dilakukan lewat Pemusatan Latihan Daerah (Pelatda) diungkapkan Ketua Umum KONI Aceh Kamaruddin Abubakar kepada wartawan, Jumat (29/9/2023).

Kamaruddin mengkhawatirkan penghentian pelatda tersebut akan berdampan menurunnya prestasi atlit sementara pada PON XX di Papua, Aceh berhasil menduduki peringkat 12 besar.

Disisi lain Kamaruddin juga membeberkan Pemerintah Aceh hingga kini belum melakukan langkah kongkret terkait persiapan sebagai tuan rumah, terlihat dari segi kejelasan anggaran, kesiapan panitia daerah hingga pembangunan venue cabang olahraga sementara pelaksanaan PON XXI tinggal hitungan bulan.

Baca : Penggunaan APBA Rp 1,2 T untuk PON Dinilai Rugikan Aceh

Ketua KONI Aceh ini mengkhawatirkan jika kondisi tersebut tidak teratasi  dipastikan PON XXI di Aceh akan terancam gagal terlaksana.

Kamaruddin berharap, Pj Gubenur Aceh agar segera mengatasi kondisi tersebut sehingga  kekhawatiran gagalnya pelaksanaan PON ke XXI tidak terjadi  bahkan sebaliknya akan membanggakan Aceh sebagai btuan rumah PON 2024 (*)

Editor: Muhammad Nasir

Sumber: PIKIRAN ACEH


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah