Hasil Pilpres Iran: Pezeshkian dan Jalili Maju Ke Putaran Kedua

- 29 Juni 2024, 20:14 WIB
Calon Presiden Iran Masoud Pezeshkian dan Saeed Jalili akan maju ke putaran kedua dalam pemilihan presiden mendatang yang dijadwalkan Jumat depan
Calon Presiden Iran Masoud Pezeshkian dan Saeed Jalili akan maju ke putaran kedua dalam pemilihan presiden mendatang yang dijadwalkan Jumat depan /Hamdani/

PIKIRANACEH.COM - Ketua Komisi Pemilihan Umum Iran, Mohsen Eslami, secara resmi mengumumkan bahwa calon presiden Masoud Pezeshkian dan Saeed Jalili akan maju ke putaran kedua dalam pemilihan presiden mendatang yang dijadwalkan Jumat depan.

Kantor berita Tasnim Iran melaporkan, berdasarkan penghitungan suara sejauh ini, Pezeshkian dan Said Jalili akan melaju ke putaran kedua, dan kita akan melihat putaran kedua pada 15 Juli mendatang.

Baca Juga: Iran Pilih Presiden Baru Hari Ini, Pemimpin Tertinggi Ayatullah Ali Khamenei Beri Suara

Dalam jumpa pers pengumuman hasil pemilu, ketua panitia menyatakan bahwa jumlah pemilih dalam pemilu mencapai 40%, dengan Pezeshkian memperoleh (10.415.991 suara), sedangkan Jalili memperoleh (9.473.298 suara).

Adapun calon presiden Mohammad Bagher Ghalibaf memperoleh (3.383.340 suara), dan Mostafa Pourmohammadi memperoleh (206.397 suara).

Komisi Pemilihan Presiden Kementerian Dalam Negeri Iran mengumumkan kesimpulan dari proses pemungutan suara dan dimulainya penghitungan suara pada tengah malam pada hari Jumat.

Hal ini menyusul tiga kali perpanjangan batas waktu pemilu, yang semula dijadwalkan selesai pada Jumat malam pukul enam. Perpanjangan awalnya diberikan hingga pukul delapan, lalu pukul sepuluh, dan terakhir hingga tengah malam, waktu Teheran.

Iran mengadakan pemilihan presiden ke-14 untuk memilih penerus mendiang Presiden Ebrahim Raisi, di 58.640 TPS di seluruh negeri dan 340 TPS di lebih dari 95 negara.

Editor: Hamdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah