Ini Dia Nama Caleg Dapil 2 Aceh Tamiang yang Diprediksi Raih Kursi Dewan 2024, PA Raih Dua Kursi

- 26 Februari 2024, 11:43 WIB
ilustrasi kursi dewan
ilustrasi kursi dewan /

PIKIRAN ACEH |ACEH TAMIANG - Delapan nama dan tujuh partai dari daerah pemilihan (Dapil)  dua Aceh Tamiang yang meliputi Kecamatan Manyak Payed, Banda Mulia dan Bendahara, diprediksi lolos dan meraih suara terbesar pada Pemilu tahun 2024. 

Saat ini rekapitulasi suara Pemilu tahun 2024 ditingkat kecamatan di Aceh Tamiang masih berlangsung meski ada beberapa kecamatan yang sudah menyelesaikan hasil rekapitulasinya.

Tiga Kecamatan yang sudah menyelesaikan hasil rekapitulasi, diantaranya, Kecamatan Manyak Payed, Banda Mulia dan Bendahara yang merupakan daerah pemilihan 2 Aceh Tamiang dengan kuota delapan kursi.    

Meski KIP Aceh Tamiang belum menetapkan siapa saja calon legislatif yang berkompetensi yang menjadi anggota DPRK Aceh Tamiang hasil Pemilu tahun 2024 ini, namun beberapa nama dari beberapa partai diprediksi akan menduduki kursi dewan untuk lima tahun mendatang.

Beberapa partai dan nama caleg tersebut beredar di media sosial, diantaranya, Partai Aceh yang diprediksi meraih 9.181 suara, Partai Demokrat 4.777 suara dan Partai Golkar 4.626 suara, Partai Partai Keadilan Sosial (PKS) 4.252 suara.

Baca : Partai Aceh Masih Kuasai Kursi DPR Aceh pada Pemilu 2024

Selanjutnya, Partai Nasdem meriah 3.377 suara, Partai Gerindra meraih 3264 suara, dan PAN meraih 2572 suara. Dengan perolehan suara Partai Aceh yang mencapai  9.181 suara diprediksi Partai Aceh meraih dua kursi jika dibagi dengan angka pembagi tiga.

Berikut prediksi nama-nama Caleg yang menjadi anggota dewan tahun 2024 dari daerah pemilihan 2 Aceh Tamiang yang meliputi, Kecamatan Manyak Payed, Banda Mulia dan Kecamatan Bendahara.

Dari Partai Aceh diprediksi dua nama,  Abdul Rani dan Khairudha Fitra OK, dari Partai  Demokrat diprediksi Adlan Syah, dari Partai Golkar diprediksi Joko Irawan, Dari partai PKS, Sofyan S Sos.

Berikutnya dari Partai Nasdem diprediksi Maulizar Zikri,dari Partai Gerindra  M Luthfi Hidayat ST MSP dan dari Partai  PAN,  Hajarul Aswad  AMd.

Halaman:

Editor: Muhammad Nasir

Sumber: PIKIRAN ACEH


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x