Pemimpin Ideal Dalam Perspektif Komunikasi Islam

- 29 Mei 2023, 17:38 WIB
/

Oleh; Dr. Muhammad Saleh. S.Sos.I. M.A

Merindukan pemimpin yang ideal dalam perspektif komunikasi Islami menjadi penting, dalam konteks masyarakat muslim yang menjadikan Islam sebagai pedoman dalam kehidupan sehari-hari.

Islam bukan hanya agama, tetapi juga sebuah sistem yang mencakup berbagai aspek kehidupan, termasuk kepemimpinan dan komunikasi.

Komunikasi merupakan salah satu elemen kunci dalam kepemimpinan yang efektif. Melalui komunikasi yang baik, seorang pemimpin dapat mempengaruhi, menginspirasi, dan menjalin hubungan harmonis dengan bawahannya. Pada konteks Islam, komunikasi yang baik dan efektif haruslah sesuai dengan prinsip-prinsip nilai-nilai kejujuran, keadilan, dan empati. Terdapat contoh pemimpin yang ideal dalam perspektif komunikasi Islami.

Salah satu contohnya adalah Rasulullah Muhammad SAW, yang menjadi teladan terbaik dalam menjalankan kepemimpinan yang berlandaskan pada ajaran Islam.

Rasulullah dikenal sebagai pemimpin yang jujur, amanah, berempati, mendengarkan dengan baik, dan mampu mengelola konflik dengan bijaksana.

Pada konteks kekinian, pemimpin ideal dalam perspektif komunikasi Islam tetap relevan dan penting.

Di era informasi dan komunikasi yang semakin berkembang, pemimpin yang mampu menjalankan komunikasi Islami akan dapat membangun hubungan yang harmonis, dan mampu melahirkan keputusan yang memperhatikan nilai-nilai Tuhan, sosial dan kemanusiaan dengan tidak menolak kebenaran dan meremehkan orang lain.

Kriteria pemimpin ideal dalam perspektif komunikasi Islami, adalah Jujur dan Amanah. Komunikasi yang jujur merupakan landasan penting dalam Islam, karena Islam mendorong kejujuran sebagai prinsip utama dalam berinteraksi dengan sesama.

Seorang pemimpin yang jujur akan selalu menyampaikan informasi yang akurat, tidak menggadaikan kebenaran dan integritas, demi meraih sebuah kekuasaan.

Halaman:

Editor: Syahrul


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x