Aceh Utara Daerah dengan Jumlah Pemilih Terbanyak Pada Pemilu 2024 di Aceh

- 21 Januari 2024, 15:59 WIB
Ilustrasi demokrasi.
Ilustrasi demokrasi. /Pexels

PIKIRAN ACEH – Komisi Independen Pemilihan (KIP) Provinsi Aceh sudah menetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk Pemilu 2024, membuka lembaran baru partisipasi rakyat dalam menentukan masa depan negara.

Kabupaten Aceh Utara memiliki jumlah DPT sebanyak 426.471 orang, terdiri 208.695 laki-laki dam 217.776 perempuan.

Berikutnya Kabupaten Bireuen dengan jumlah 315.996 orang, terdiri 152.240 laki-laki dan 163.756 perempuan.

Diikuti Kabupaten Pidie dengan jumlah pemilih 314.385 orang, terdiri 152.046 laki-laki dan 162.339 perempuan. Selanjutnya Kabupaten Aceh Timur dengan jumlah pemilih sebanyak 296.896 orang, terdiri 147.632 laki-laki dan 149.264 perempuan.

Baca Juga: Ini Jumlah Daftar Pemilih Tetap di Aceh Pada Pemilu 2024

Sedangkan kabupaten kota dengan pemilih paling sedikit yakni Kota Sabang dengan jumlah 28.762 orang, terdiri 13.984 laki-laki dan 14.778 perempuan. Serta Kota Subulussalam dengan jumlah pemilih sebanyak 64.744 orang terdiri 32.274 laki-laki dan 32.470 perempuan

Jika Nama belum Masuk DPT

Bagi Anda yang namanya belum masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT), maka jangan khawatir.

KIP Aceh juga menyediakan Daftar Pemilih Khusus (DPK).

Halaman:

Editor: Yusmadi Yusuf


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x